Selasa, 05 Februari 2013

Noah jadi bintang iklan Yamaha

masih jarang mungkin ya di tv. yang penasaran langsung cekidot aja deh 


yang mau saya bahas adalah tentang video, suaranya Ariel, dan strategi marketing Yamaha (keinget dulu suka buka blognya (pak) Rudi Triatmono, yang banyak membahas tentang motor dan strategi pasar sepeda motor).

Videonya adalah gabungan dari video lama (pas yang nyanyi masih Ahmad Dhani) dengan diselipin video-video baru yang nampilin produk terbaru Yamaha serta tentunya ditambah video dari band Noah. overall nya bagus (berusaha objektif)

awalnya ketika melihat video ini, suara pada intro masih terasa karakter Ahmad Dhani. efek psikologis atau apalah karena memang di iklan edisi sebelumnya memang Ahmad Dhani yang nyanyi. namun bisa juga Ariel terbawa karakter suara Ahmad Dhani pada intronya sehingga agak rancu di intro, ini suara Ahmad Dhani atau Ariel. ketika masuk reff, karakter suara Ariel mulai muncul, ditunjang dengan cuplikan-cuplikan video band Noah, 

strategi marketing Yamaha emang yang paling "cerdas" disini. saat ini mereka memakai Noah sebagai bintang iklannya bukan tanpa sebab. mereka paham Noah punya basis fans fanatik tersendiri, apalagi sekarang lagi booming. sedikit berlebihan dan tidak rasional mungkin jika hanya memakai Noah sebagai bintang iklannya, lalu penjualan Yamaha menjadi meningkat. faktanya begitu. kepiawaian marketer Yamaha dalam mencari peluang melalui iklan sangat kreatif. dulu bahkan pernah terasa, pagi hari ketika lihat koran ada iklan Yamaha yang terpampang gede. lalu waktu nonton TV, iklan yamaha sering muncul. ketika jalan-jalan, billboard iklan Yamaha pun terpampang. strategi dimana mindset orang-orang dibentuk agar tercipta pemikiran sepeda motor = Yamaha. hahaha. memang unik ketika membahas strategi pasar. back to the topic. intinya, dengan menggunakan Noah sebagai bintang iklannya, Yamaha ingin meningkatkan penjualannya di semua jenis sepeda motornya. 

tapi saat ini, karena saya cenderung tidak menyukai apapun yang ada di dunia motor, saya lebih tertarik naik kereta dan pergi jauh dengan cara go green daripada beli motor baru. ahahahah. 

overall, saya suka dengan karakter Ariel saat nyanyi single nya Yamaha ini. kereeen

3 komentar:

jangan lupa komentarnya yaaa :D
komentar anda adalah apresiasi untuk para blogger.